Kamis, 06 Juli 2017

Contoh Penelitian Tindakan Kelas

Contoh Penelitian Tindakan Kelas

Pusing Menyusun Administrasi Pembelajaran?
 
disini Solusinya 081222940294 (SMS / WA)
 
Penelitian tindakan (action research) merupakan perkembangan baru yang muncul pada tahun 1940-an sebagai salah satu model penelitian yang dilakukan di tempat kerja atau tempat dimana peneliti melaksanakan pekerjaan sehari-hari.
Terdapat beberapa model Contoh Penelitian Tindakan Kelas, misalnya model penelitian tindakan oleh Kemmis dan Mc Taggart yang dikembangkan pada tahun 1988 dengan menggunakan empat komponen utama yaitu perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi dalam suatu model spiral yang saling terkait.
Model lain adalah model Ebbut, yang mana di desain dengan tiga tingkatan. Pada tingkatan pertama, ide awal dikembangkan menjadi langkah tindakan pertama, kemudian dimonitor implementasi pengaruhnya pada subjek yang diteliti, semua akibat dicatat sebagai bahan revisi rencana umum tahap kedua. Pada tahap kedua, rencana umum hasil revisi tahap pertama digunakan untuk membuat langkah kedua, kemudian dimonitor pengaruhnya pada subjek yang diteliti. Sama halnya pada tahap pertama, semua akibat dicatat untuk digunakan sebagai bahan revisi tahap ketiga. Pada tahap ketiga ini, sama halnya pada tahap kedua, perbedaannya terletak pada setelah hasil diperoleh maka hasil tersebut dikembalikan pada tujuan umum penelitian tindakan tersebut dilakukan. Hal ini digunakan untuk mengetahui apakah permasalahan yang diangkat tersebut telah dapat dipecahkan atau belum.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar